Selasa, 16 April 2013

Aksi Tanda Tangan, wujud dukungan terhadap pemberantasan PEKAT



KHM. Kholil Burhan (Penasehat MUI Driyorejo) sedang membubuhkan tanda tangan


Driyorejo (15/04/2013) – Sebagai manifestasi amar ma'ruf nahi munkar ,Gerakan Pemuda Ansor Pimpinan Anak Cabang Driyorejo memotori gerakan aksi tanda tangan sebagai bentuk dukungan moral terhadap pemberantasan miras, perjudian dan tindakan asusila di kecamatan Driyorejo demi terciptanya kehidupan yang aman, tentram , harmonis dan kondusif.
" Kemarin kami sudah melayangkan surat kepada elemen masyarakat yang ada di wilayah kecamatan Driyorejo agar hadir dan turut mendukung kegiatan yang kami bingkai dalam bentuk dialog " Refleksi Problematika masyarakat Driyorejo dan solusinya " ucap Koordinator Aksi Nur Musyaffak di sela – sela acara.
Kegiatan yang digelar di MWC NU itu mendapat respon positif dari berbagai elemen masyarakat Driyorejo, buktinya seluruh elemen yang hadir tampak antusias memberikan masukan, usulan bahkan tanggapan dan pembubuhan tanda tangan, mulai dari Perwakilan Ikatan Pencak Silat Pagar Nusa , DMI, MUI, MWC NU, IPNU, IPPNU, PERGUNU, Karang Taruna, Lembaga Pendidikan ( SMPN I Driyorejo, MTs. Raden Fatah, MTs. Tarbiyatul Akhlaq, SMK Sunan Giri, SMA Al Furqon), BEM STAI Al – Azhar, PK PMII Akar Bumi, Tokoh Masyarakat Desa se – Kec. Driyorejo, Kepala Desa Se – Kec. Driyorejo.
" Kebersamaan kita semua sangat dibutuhkan dalam mengawal gerakan ini agar sesuai dengan apa yang kita harapkan" kata Kepala Desa Wedoro Anom Abdullah Mas'ud dalam paparannya.
Menurut Ketu PAC GP Ansor Driyorejo ,Sholihudin Al – Ayubi " aksi ini merupakan tindak lanjut dari pernyataan sikap mosi tidak percaya terhadap kinerja Kapolsek  Driyorejo yang terindikasi tidak komunikatif dan terkesan ada pembiaran terhadap peredaran miras, perjudian maupun tindakan asusila ".
 "Seminggu yang lalu kita bersama pengurus yang lain mengirimkan surat resmi kepada Kapolres Gresik lalu mengirimkan surat kedua kalinya tentang kesiapan GP. Ansor dalam audensi dengan Kapolres Gresik" pasalnya, Insya Allah satu dua hari ini kita akan beraudensi dengan Kapolres Gresik " sambungnya.(jay)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar